Novel
cinta,luka berbunga

Detail Buku
Judul | cinta,luka berbunga |
Harga | Rp 58.000,00 |
ISBN | 978-602-6802-38-5 |
Penulis | Mahrus Ali |
Penerbit | WADE Group |
Tanggal Terbit | 30 Agustus 2017 |
Jumlah Halaman | 279 Halaman |
Kategori | Novel |
Berat Buku | 350 Gram |
Overview
Menulis adalah bekerja untuk keabadian, Pramoedya Ananta Toer
Tulislah apapun yang anda pikirkan. Dan teruslah menulis segala apa yang sedang anda rasakan. Dengan terus menulis maka anda akan merasakan kenikmatan dan kebermaknaan hidup yang sesungguhnya. Menulis bisa menjadi obat jiwa yang mampu menyembuhkan luka-luka yang mungkin tidak diketahui sebabnya. Manfaat menulis hanya bisa dirasakan bagi mereka yang sudah menjadikan menulis sebagai bagian dari kebutuhan hidupnya. Seperti halnya udara yang menjadi bagian pokok kehidupan manusia.
Ungkapan-ungkapan rasa hati akan terbentuk dengan indah dalam bahasa tulisan sehingga kita bisa berbagi kepada sesama atas apa yang sedang kita pikir dan rasakan. Melalui tulisan itulah setiap orang akan mampu berkomunikasi tanpa batas ruang dan waktu. Setiap orang akan mampu berselancar dalam dunianya secara bebas sesuai dengan kehendaknya, berbagi pemikiran, rasa, dan pandangan hidup. Melalui tulisan itulah kita akan mampu kelebihan dan kekuarangan setiap orang. Jika tidak demikian maka kita mati tertelan zaman, tanpa makna dan nama.